Penemu WWW Dinobatkan Jadi Orang Paling Inspirasional


Tim Berners Lee

Penemu WWW (World Wide Web), Tim Berners-Lee dianugerahi gelar sebagai orang yang paling inspirasional di usia 50-an. Pria asal Inggris ini mengalahkan aktor gaek Hugh Grant, Colin Firth dan sederet nama besar lainnya.

Adalah anggota dari klub high50.com yang menobatkan Lee menjadi sosok yang dianggap paling bisa memberikan pengaruh positif bagi masyarakat Inggris. Klub ini ialah sebuah komunitas online dengan percaya bahwa hidup itu dimulai di usia 50.

50 nama yang berisi orang-orang inspirasional dikumpulkan oleh sejumlah jurnalis yang kemudian menyerahkan keputusan pada pembaca situs dengan cara voting.

Respon yang didapat dari situs ini cukup banyak. Mereka menerima sebanyak 1.363 respon yang kemudian menempatkan Lee menjadi orang yang paling mampu memberikan inspirasi.

"Tim Berners-Lee, seorang pionir internet, ahli fisika luar biasa dan figur yang paling berpengaruh dalam 3 dekade terakhir. Menangnya Lee membuktikan bahwa kita yang berusia 50-an juga melek internet dan teknologi, " demikian pernyataan mereka, dilansir Guardian.

Nama-nama lain yang masuk dalam 10 besar ini ialah pemenang Academy Award dan aktivis Colin Firth (posisi 2), pemain film Nothing Hill, Hugh Grant (posisi 3). Aktris Kim Cattrall ada di posisi 6, kemudian ada jurnalis senior Tina Brown yang duduk di posisi 9.

Google Rilis Fitur Pencarian Musik


Raksasa internet Google baru saja meluncurkan Google Magnifier, sebuah fitur untuk membantu pengguna Music Beta agar lebih mudah mencari dan mendapatkan musik.

Disamping menyediakan lagu-lagu gratis, Music Beta juga menampilkan video live performance, interview artis dan channel untuk mengeksplorasi berbagai genre musik.

Penambahan fitur di Music Beta ini tak lain bertujuan agar para penggunanya semakin betah menggunakan layanan penyimpanan musik online tersebut.

Dikutip dari Cnet, langkah ini juga merupakan upaya Google untuk membedakan Music Beta dari para kompetitornya seperti Cloud Music milik Amazon dan iCloud Apple yang segera dirilis.

Music Beta, yang diluncurkan Mei silam, memungkinkan pengguna mengunggah lagu-lagu mereka dan memainkannya di mana saja, baik melalui PC maupun perangkat mobile.

Debut Music Beta pada saat itu dimulai dengan mempersembahkan dua lagu My Morning Jacket, band yang menjadi nominator Grammy.

Program Jahat Kian Lihai Menipu Facebooker


Program jahat trojan yang menyebar menggunakan media jejaring sosial macam Facebook dan lainnya semakin kreatif dalam mengelabui calon korban. Modus yang cukup menarik perhatian adalah dengan mengiming-imingi bantuan, seperti yang dilakukan trojan yang teridentifikasi sebagai Win32/Delf.QCZ.

Perusahaan keamanan Eset menyebut ini merupakan salah satu varian trojan yang mendownload malware lain dari internet. Seperti diketahui bahwa trojan menyebar luas melalui link di situs-situs jejaring sosial dan beraksi dengan mengintervensi beberapa aplikasi keamanan untuk mematikan fungsi deteksi aplikasi keamanan tersebut.

Win32/Delf.QCZ dikatakan memakai aplikasi lama 'codec palsu/media player' dan link ke situs malware-laden yang menyebar lewat Facebook chat. Tetapi para pembuat malware telah mengupgradenya hingga mampu melakukan serangan secara lebih personal terhadap user yang menjadi target.

Malware Win32/Delf.QCZ tidak hanya muncul sebagai pesan spam yang seolah dikirim oleh teman Facebook kita, atau mengirimkan pesan-pesan umum pada Facebook wall post seperti contoh "WOW! http://_malicious_link_", dan malware yang mengirimkan Win32/Delf.QCZ juga memalsukan percakapan kita sebelum mengirimkan malicious URL.

Link ke web page yang tampil mirip dengan tampilan YouTube, dan biasanya malware meminta user untuk mengupgrade Adobe Flash Player terlebih dahulu untuk dapat menyaksikan video yang dikirimkan.

Agar lebih meyakinkan dan mendorong rasa ingin tahu dari calon korban, mereka diminta untuk menjalankan malware yang dikirim. Sedangkan nama user yang mengirimkan tentu saja palsu dan diperoleh dari Facebook. Ditampilkan di video yang dikirim dengan diberi judul tambahan yang terkesan sensasional.

Modus

Vektor penyebaran yang digunakan oleh Win32/Delf.QCZ sangat efektif dan menarik, karena memiliki muatan sebesar layaknya video, sehingga bisa menipu. Trojan ini bisa dikategorikan sebagai antivirus palsu, tetapi skenario penyerangannya berbeda dibandingkan dengan tipikal Rogue AV yang sudah ada -- yaitu tidak mempengaruhi user untuk membeli aplikasi keamanan palsu.

Win32/Delf.QCZ justru memalsukan antivirus asli yang sudah diinstall di komputer korban. Hal tersebut bisa dilihat dari munculnya tampilan peringatan serangan virus yang dibuat seakan-akan berasal dari antivirus yang ada di komputer korban, padahal antivirus sudah diremove sebelumnya.

Trojan Win32/Delf.QCZ akan bertindak sebagai downloader untuk malware lain, yaitu backdoor yang dikenal tangguh untuk melakukan eksploitasi terhadap komputer ketika aplikasi antivirus telah dimatikan.

Nah, menurut Eset, di balik skenario tersebut tentu saja ada motif finansial. Pelaku yang menggunakan Win32/Delf.QCZ dimungkinkan menjadi bagian dari skema komersial dengan model pembayaran pay-per-install atau menjadi alat untuk mempermudah instalasi malware pihak ketiga untuk mendapatkan keuntungan finansial.

Aplikasi keamanan ESET antivirus mendeteksi dan menyingkirkan threat Win32/Delf.QCZ dengan memproteksi wilayah sensitif dari OS Windows, sebelum trojan tersebut berhasil menyebar dan memperluas fungsi HIPS (Host Intrusion Prevention System).

Retweet dan Sexting Masuk Kamus Oxford


OED

Ratusan kata baru dimasukkan ke dalam kamus bahasa Inggris Oxford. Di antara 400 kata yang menambah perbendaharaan kata Concise Oxford English Dictionary, kata retweet, sexting dan cyberbullying masuk ke dalamnya.

Dicantumkannya kata-kata berbau situs jejaring dan teknologi tersebut merupakan langkah yang dilakukan Oxford untuk tetap update. "Beberapa subyek merupakan kata-kata berbau teknologi dan kata slang," tutur Angus Stevenson dari Oxord University Press.

Retweet sendiri adalah kata yang dipakai di Twitter untuk berbagi informasi. Texting lebih mengarah ke aksi pengiriman konten berbau pornografi melalui pesan singkat atau SMS serta cyberbullying adalah aksi penghinaan di dunia maya.

Kini, Concise Oxford English Dictionary telah memiliki lebih dari 240.000 kata. Selain kata-kata di atas, pada tahun ini pula Oxford English Dictionary Online menambahkan kata OMG dan LOL ke dalam daftar kata-kata berbahasa Inggris.

Dengan hadirnya kata-kata itu di kamus Oxford edisi ke-12, memperlihatkan pengakuan bahwa teknologi dan media sosial sangat berpengaruh dalam bahasa Inggris, demikian seperti dilansir dari Mashable.

Google Tambahkan Fitur Cuaca di Maps


Fungsi Google Maps kini semakin banyak. Google menambahkan fitur baru berupa weather layer ke layanan pemetaan miliknya tersebut. Dengan fitur ini, pengguna bisa mengetahui kondisi cuaca terkini sebuah wilayah.

Dilansir Digital Trends, fitur ini dapat diaktifkan melalui menu drop-down di kanan atas layar Maps, yang juga menyertakan layer lain seperti traffic dan transit. Weather layer ini hanya muncul ketika pengguna melakukan zoom out di wilayah yang dituju.

Informasi yang tampil sebagai pop up akan memperlihatkan kondisi cuaca di seluruh wilayah pada peta. Selain itu, akan tampil menu yang memungkinkan pengguna beralih di antara beberapa pilihan untuk melihat temperatur dan kecepatan angin.

Fitur ini sangat bermanfaat karena mengintegrasikan update cuaca sehingga pengguna tak perlu repot mengetik nama kota di kotak pencarian kondisi cuaca. Bagi mereka yang kerap berpergian, fitur ini sangat memudahkan karena mereka tinggal melihat pop up informasi cuaca yang muncul di sepanjang tempat yang dilalui.

Jika mengklik ikon spesifik, akan tampil prakiraan cuaca untuk empat hari ke depan. Data prakiraan cuaca didukung oleh situs Weather.com. Pop up informasi tersebut juga menawarkan tautan untuk melihat prakiraan cuaca per jam hingga sepuluh hari ke depan.

Facebook: Google+ Mencontek


Google+ sudah bisa dipakai sekitar dua bulan lamanya. Sejak awal, Google+ ditujukan untuk menggempur Facebook. 'Perang dingin' agaknya sudah mulai terjadi di antara mereka, di mana eksekutif senior Facebook 'menyerang' Google+.

Sean Ryan, Director of Game Partnership Facebook menyatakan Google+ kurang original dan ada aspek-aspek di Google+ yang mirip Facebook. Selain itu di sisi lain, Google+ juga kurang diminati developer software.

"Google telah menyaingi aspek-aspek dalam sistem kami, yang memang mereka berhak melakukannya. Kami hanya harus menjadi lebih baik dari mereka," kata Sean.

Sean membandingkan pendapatan yang diperoleh Facebook dan Google+ saat ini dari sistem sharing dengan developer game. Facebook mendapatkan hak kurang lebih 50% sedangkan Google+ hanya 5%. Ini karena Google+ tidak populer.

"Google cuma mendapat 5% karena mereka tidak memiliki banyak pengguna," imbuh Sean, dilansir Telegraph.

Sean pun menilai, taktik Google+ dengan memasukkan game ke situs adalah peniruan pada Facebook. Ia mengibaratkan, hal itu seperti restoran cepat saji McDonald's meniru Starbucks dengan menjual kopi.

Sejatinya, Google+ menikmati pertumbuhan pengguna yang cepat, dengan jumlah saat ini mencapai 25 juta. Bandingkan dengan Facebook yang butuh waktu 10 bulan untuk mencapai jumlah pengguna 1 juta, ketika dahulu baru berdiri.

Namun memang beberapa faktor membuat Google+ sudah memiliki cukup banyak user dalam waktu singkat. Di antaranya nama besar Google serta sudah banyaknya pemakai internet dibanding pada masa awal Facebook didirikan.

Pemenang Blog Award Sesi 17 - BRONZE


Blog Kafe Astronomi

Tim Internet Sehat telah memilih dua blog pemenang Internet Sehat Blog & Content Award (ISBA) 2011. Setelah melakukan proses verifikasi dan penilaian, bersama ini kami menyampaikan bahwa blog berikut ini layak dan berhak mendapatkan penghargaan Internet Sehat Blog & Content Award (ISBA) 2011 untuk kategori BRONZE minggu ini:

http://www.kafeastronomi.com

Mempelajari benda-benda langit yang yang berada di luar atmosfer bumi selalu menjadi hal menyenangkan yang dapat dilakukan.

Apa saja benda-benda langit itu, bagaimana fenomena diciptakan, dan kejadian-kejadian unik yang terlihat di bumi akan dapat kita nikmati di kafeastronomi.com.

"Komet Terjun ke Badai Matahari", "Hujan Meteor Shoutern Delta Aquarids 2011" dan "Meteor Cemerlang di Langit Malam" adalah beberapa artikel yang sayang jika dilewatkan. Menarik bukan?

Selain artikel mengenai benda asing di luar bumi, pembaca juga disuguhkan pengetahuan mengenai software-software astronomi yang dapat digunakan seperti Aplikasi Peta Langit untuk HP, Stellarium aplikasi yang digunakan untuk tracking satelit, ISS dan Hubble Space Telescope dan masih banyak lagi.

Selain hal-hal tersebut kafeastronomi.com juga menyediakan Club bagi pecinta astronomi berupa Jogja Astronomi Club atau disingkat JAC.

Salah satu kegiatannya adalah observasi peneropongan benda-benda langit seperti yang dilakukan pada Sabtu dinihari 23 April 2011 pukul 00:50 WIB, JAC berhasil mengabadikan meteor cemerlang yang selanjutnya dinamakan fireball Parangkusumo 2011.

Hal lain yang tidak kalah menarik, kafeastronomi.com dihubungkan langsung dengan saluran resmi peneropongan bintang kota Jogjakarta oleh tim Jogja Astronomi Club.

Dengan tampilan yang sederhana namun sangat manarik serta gaya bahasa yang mudah dimengerti, kafeastronomi.com dapat menjadi sumber ilmu astronomi bagi para pecinta ilmu astronomi.

Tidak ingin ketinggalan dengan artikel maupun berita dari kafeastronomi.com? Pembaca dapat mengikuti perkembangannya lewat jejaring sosial Facebook maupun Twitter.

http://sinaulinux.martianuswb.com

"Linux itu asyik!" demikianlah tagline yang didengungkan blog yang satu ini.

Sinau Linux alias Belajar Linux… Pengguna linux jangan sampai melewatkan blog yang satu ini. Blog ini berisi informasi dan opini tentang teknologi informasi dan komunikasi, komputer, dan Linux, sistem operasi yang diklaim sebagai favorit sang pengelola blog.

Mas Martian, begitu nama panggilan pemilik blog, mencoba berbagi pengetahuan dan pengalaman melalui blognya dengan penjelasan yang ringan dan mudah dimengerti.

Jangan khawatir jika Anda bukan expert, karena artikel yang dibahas sangat beragam, seperti "WordPress 3.2 sudah dirilis", "Pembuatan Animasi sederhana dengan LibreOffice Impress", termasuk artikel bagaimana menambahkan aplikasi-aplikasi baru dengan menggunakan Ubuntu Software Center dengan mudah.

Dan masih banyak artikel lainnya yang menarik dan bermanfaat. Ada tiga kategori penulisan yang disajikan yaitu Info, Tutorial dan Ubuntu.

Tampilan blog ini mirip Wikipedia yang lebih menonjolkan text, namun jangan khawatir karena tutorial yang disampaikan di http://sinaulinux.martianuswb.com juga disertai dengan beberapa gambar pendukung.

Bertanyalah tentang linux, maka mas Martian akan mencoba menjawabnya. Selamat menikmati...

Internet Sehat Blog & Content Award (ISBA) 2011 adalah sebuah penghargaan sepanjang tahun yang diberikan kepada pengelola Blog, Wiki, Forum, Portal dan berbagai jenis layanan konten lainnya, baik perseorangan ataupun berkelompok, yang dengan segenap daya kreatifitasnya telah menuangkan ide, gagasan dan pikirannya dalam bentuk tulisan secara online.

Tulisan tersebut tentunya yang harus dapat memberikan ide ataupun mengarahkan pembaca untuk melakukan tindakan yang positif dan bermanfaat, bagi dirinya ataupun masyarakat sekitarnya di Indonesia.

Goal dari program ini adalah untuk men-generate tumbuhnya konten-konten lokal sehingga semakin banyak generasi muda Indonesia yang aktif menulis di blog. ISBA 2011 diinisiasi oleh ICT for Partnership (www.ictwatch.com), didukung oleh XL Axiata (www.xl.co.id), Norton Symantec (www.symantec.com), dan detikINET (www.detikinet.com).

Ingin seperti mereka? Simak cara-caranya di http://isba.ictwatch.com

5 Kiat Aman Menangkal Program Jahat di Facebook


Popularitas Facebook memancing minat penjahat cyber untuk menyebar program jahat di situs jejaring sosial itu. Judul video yang sensasional kerap kali menipu pengguna, padahal itu cuma jebakan.

Berikut 5 kiat aman untuk menangkalnya yang dikutip dari perusahaan keamanan Eset.

1. Selalu menggunakan software keamanan pada komputer, lengkapi dengan antivirus berperforma tinggi, dan jangan lupa untuk selalu mengupdatenya.

2. Selalu waspada jika ada percakapan yang mencurigakan. Contoh, chat dengan bahasa asing dan susunan huruf yang aneh.

3. Hindari untuk mengklik link-link aneh. Biasanya, terkait video porno dan hal hal berjudul sensasional lainnya.

4. Sesuaikan level keamanan dan privacy settings di situs jejaring sosial.

5. Terdapat banyak aplikasi yang diterbitkan oleh pihak ketiga yang dicurigai sebagai hasil kerja dari pelaku kejahatan dunia maya dan masuk sebagai spam dalam komputer user. Jadi Anda jangan asal mendownload aplikasi yang tidak jelas asal usulnya.

Yudhi Kukuh Technical Director PT. Prosperita -- ESET Indonesia menambahkan, jika mengacu pada fenomena sosial masyarakat pada era belakangan ini, tidak mengherankan jika para pengembang malware kemudian memanfaatkan situs-situs jejaring sosial untuk menyebarkan program-program jahatnya.

"Salah satu contoh yang lekat dalam ingatan kita adalah Trojan yang diidentifikasi sebagai Koobface yaitu varian trojan dengan cara infiltrasi yang tajam," tukas Yudhi.

"Motif dari Trojan Koobface adalah mendapatkan perhatian dengan mengirimkan pesan-pesan yang tentunya untuk menarik perhatian dari pengguna facebook. Kemudian malware tersebut akan menciptakan botnet, atau sebuah jaringan zombie yang dapat dikontrol dan diperintah secara remote oleh pelaku cybercrime," pungkasnya.

Google Makin Ragu Tanam Investasi di Indonesia


Pemerintah Indonesia sampai saat ini belum mendapatkan kepastian soal rencana investasi Google Inc di Indonesia. Pihak Google masih ragu untuk berinvestasi karena diminta membangun pusat data (data center).

Demikian disampaikan oleh Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) Gita Wirjawan.

"Mereka untuk sementara agak ragu untuk data center di Indonesia," jelas Gita.

Dikatakan Gita, Google secara spesifik meminta agar pusat datanya bisa di luar Indonesia. Memang Google enggan membangun pusat data karena alasan keamanan yang belum terjamin.

Sebelumnya Gita pernah mengatakan, Google Inc akan melakukan investasi yang lebih besar di Indonesia ketimbang Singapura, Malaysia, dan Thailand. Meski demikian, total investasi yang akan dikeluarkan belum bisa dipastikan.

Dengan adanya investasi Google itu, Gita meyakini akan membawa banyak keuntungan yang akan didapat oleh Indonesia. Gita menjelaskan, investasi dari Google akan menarik investasi dari pihak-pihak lain.

Namun ada beberapa kendala yang mereka inginkan untuk merealisasikan investasi di Indonesia, salah satunya pemasukan dari iklan (advertising revenue).

Kendala lain yang diminta pihak Google sebelum melakukan investasi di Indonesia adalah tersedianya jaminan keamanan untuk pusat data yang akan dibangunnya.

Twitter Makin Keras Hantam TwitPic dkk


Layanan foto milik Twitter secara langsung bersaing dengan TwitPic dan sejenisnya. Namun bagi pengguna Tweetdeck atau aplikasi lain, upload foto selama ini masih mengandalkan layanan pihak ketiga.

Tapi hal itu tak akan terus-menerus jadi pilihan setelah Twitter membuka API (Application Programming Interface) layanan upload foto itu bagi pihak ketiga.

Artinya, para pengguna Twitter segera akan bisa menggunakan fitur berbagi foto yang ada di Twitter dari aplikasi pihak ketiga favorit mereka. Hantaman cukup keras bagi penyedia layanan seperti TwitPic atau yang lain.

Twitter memperkenalkan API (Application Programming Interface) media upload miliknya guna memungkinkan para developer menyertakan gambar, baik dalam format PNG, JPG atau GIF di tweet mereka.

Ketersediaan ini dirilis menyongsong kehadiran update iOS 5 yang akan meliputi pembaruan untuk aplikasi Twitter. Langkah ini jelas bertujuan agar para pembuat aplikasi dan pengguna bisa menyesuaikan dengan fitur berbagi foto terbaru di Twitter.

"Foto adalah alat yang sangat penting ketika seseorang berbagi informasi, konteks, lelucon atau momen personal di Twitter," terang Jason Costa selaku developer relations manager Twitter.

Melalui blog resmi Twitter, dia juga menyebutkan fitur berbagi foto kini telah tersedia bagi seluruh pengguna Twitter.com. Situs mikroblogging ini pun siap membagi API media upload mereka. Tak hanya itu, dijanjikan Costa bahwa Twitter segera akan melengkapi Twitter untuk perangkat mobile dengan dukungan fitur unggah foto.

Layanan upload dan berbagi foto yang didukung oleh Photobucket ini mulai diperluas ketersediaannya sejak pekan lalu. Fitur baru Twitter tersebut secara langsung bersaing dengan aplikasi berbagi foto Twitter dari pengembang pihak ketiga seperti Twitgoo, Lockerz, TwitPic dan yFrog.

Photovine, Aplikasi Foto Google untuk iPhone


Kesuksesan Instagram yang diperuntukkan bagi penggemar foto membuat Google turut merilis aplikasi serupa bagi iPhone user. Dibandingkan Instagram, aplikasi ini memiliki sejumlah kelebihan dan kekurangan.

Aplikasi ini dinamakan Photovine. Dibuat oleh tim Slide yang telah diakuisisi Google, Photovine menawarkan fitur yang menjadi 'nilai jual' aplikasi tersebut.

Ia berfokus pada penceritaan foto alias storytelling, sesuai dengan taglinenya "Plant a photo, watch it grow". Pengguna didorong untuk mengirimkan foto di bawah 'vine' atau semacam tema besar yang sudah disediakan. Photovine menawarkan 3 opsi Vine yakni Fresh, Popular dan Watching.

Selain bisa memposting foto yang di bawah vine yang sudah ada, pengguna juga bisa membuat vine-nya sendiri.

Pembesut Photovine juga bisa memberikan komentar di bawah foto dan juga bisa membaginya ke akun situs jejaringnya yakni Twitter dan Facebook. Kekurangan yang dimiliki oleh aplikasi ini ialah fitur fiter di mana pengguna bisa menambahkan efek warna di foto, sebuah strategi yang membuat Instagram sukses.

Aplikasi ini sendiri bisa didownload di AppStore, namun ia masih terbatas bagi sejumlah user dan melalui undangan saja, demikian seperti yang dikutip dari HuffingtonPost.

Dari Twitter Sampai Google, Rayakan HUT RI


Pekik kemerdekaan terdengar membahana di seluruh nusantara 66 tahun lalu. Di era digital seperti sekarang, seluruh dunia bisa tahu gegap gempita perayaan Hari Ulang Tahun Republik Indonesia (RI), melalui dunia virtual. Ya, dari Twitter hingga Google mengumumkan bahwa hari ini adalah hari bersejarah bagi bangsa Indonesia.

Jejaring sosial Facebook dan Twitter menjadi tempat pertama yang ramai disinggahi warga yang menyuarakan perayaan HUT RI. Terang saja, mengingat Indonesia adalah negara dengan pengguna Facebook dan Twitter terbesar kedua dan ketiga di dunia. Berbagai postingan, baik update status, foto maupun, aktivitas check in, menggambarkan antusiasme warga.

Namun agaknya, tema kemerdekaan lebih meriah mewarnai Twitter. Di situs mikroblogging tersebut, tepat pada 17 Agustus hari ini tercatat ada dua topik HUT RI yang bertengger di trending topic worldwide yakni Happy Birthday Indonesia dan #17agustos. Topik Happy Birthday Indonesia bahkan sempat memuncaki deretan trending topic.

Kemeriahan perayaan HUT RI di Twitter sedikit banyak terdorong dari gerakan 'Kerek Bendera'. Gerakan ini mengajak tweeps bersama-sama mengerek bendera secara virtual melalui tweet.

Telah disiapkan bendera yang siap dikibarkan di halaman mal FX, Jakarta. Agar bisa mencapai puncak tiang, dibutuhkan sekitar 1.781.945 tweet dengan hashtag #17an. Selain melalui Twitter, partisipan bisa juga mengirimkan SMS dengan format 17an#nama#L/P#pesan ke nomor 08568781717 atau 0817171744 atau 082114171717 pada tanggal 17 Agustus 2011 mulai dari jam 00.00 hingga jam 23.59 WIB.

Menariknya, setiap kali jumlah hashtag dan SMS mencapai jumlah tertentu bendera akan dikerek. Untuk mengecek sampai mana bendera berhasil dikerek, partisipan bisa mengeceknya di situs www.17an.org. Semua tweet yang menyertakan #17an dan SMS akan ditangkap di http://www.17an.org.

Selain gerakan 'Kerek Bendera' ada juga beberapa gerakan serupa lainnya yang disuarakan melalui Twitter, seperti yang dikelola Indonesia Optimis melalui akun @ID_optimis. Sedikit berbeda dengan 'Kerek Bendera', id-optimis mengajak partisipan melakukan check in bersama melalui Foursquare di Monumen Tugu Proklamasi.

Google, tak mau ketinggalan ikut meramaikan perayaan kemerdekaan Indonesia. Halaman pencarian Google, baik Google.com berbahasa Inggris maupun Google.co.id yang berbahasa Indonesia, menyuguhkan tampilan logo Google istimewa yang biasa disebut sebagai Google Doodle. Huruf 'L' pada kata Google diganti dengan gambar kartun panjat pinang. Wow, ini adalah kado istimewa dari Google bagi rakyat Indonesia. Dirgahayu republik tercinta. Merdeka!

10 Akuisisi Termahal Google


Sebagai perusahaan berlimpah uang, Google sering membeli perusahaan lain. Kadang, akuisisi itu bernilai amat besar seperti yang baru saja mereka lakukan, yaitu kesepakatan membeli Motorola Mobility senilai USD 12,5 miliar. Akuisisi termahal apa saja yang pernah dilakukan Google? Inilah daftarnya:

1. dMarc Broadcasting - USD 102 Juta

Di Januari 2006, Google mencaplok perusahaan advertising dMarc Broadcasting. Google kemudian mengintegrasikan dMarc pada layanan AdSens.

2. On2 Technologies - USD 133 Juta

Pada Februari 2010, Google membeli On2 Technologies, sebuah perusahaan teknologi video codec. Teknologi perusahaan ini kemudian dipakai Google untuk mengoptimalkan video format WebM.

3. Slide.com - USD 182 Juta

Google membeli Slide.com pada bulan Agustus 2010. Slide.com adalah developer pihak ketiga terbesar di Facebook sebelum Google mengakuisisinya.

4. Admeld - USD 400 Juta

Google membeli Admeld di bulan Juni 2011. Perusahaan ini fokus pada optimalisasi layanan online ad. Google mengintegrasikan Admeld dengan perusahaan akuisisinya yang lain yaitu DoubleClik serta Invite Media.

5. Postini - USD 625 Juta

Pada Juli 2007, Google mencaplok Postini. Perusahaan tersebut bergerak dalam bidang sekuriti web dan pengarsipan. Google membawa teknologi Postini ke Gmail untuk menghadang spam.

6. ITA Software - USD 700 Juta

ITA Software adalah perusahaan software di bidang industri travel. Google membelinya pada bulan Juli 2011 untuk meningkatkan kemampuan layanan mesin carinya di sektor travel dan penerbangan.

7. AdMob - USD 750 Juta

Google membeli AdMob pada November 2009. Perusahaan ini membantu Google mengembangkan solusi periklanan mobile.

8. YouTube - USD 1,65 Miliar

Akuisisi Google pada YouTube termasuk yang paling menghebohkan. YouTube dibeli pada Oktober 2006 dan sampai saat ini masih jaya di bidang video online.

9. Double Click - USD 3,1 Miliar

Jumlah uang yang harus dibayar untuk akuisisi DoubleClick adalah termahal kedua bagi Google. Google memanfaatkannya untuk mensupport AdSense.

10. Motorola Mobility - USD 12,5 Miliar

Inilah pembelian termahal Google. Dengan membeli Motorola Mobility, salah satu perusahaan handset besar dengan puluhan ribu paten, Google berharap ekosistem Android akan semakin kuat.

Google Beli Motorola, Nokia dan RIM Diuntungkan?


Langkah Google membeli Motorola Mobility diyakini bakal punya dampak besar. Salah satunya justru bisa menguntungkan bagi Nokia dan produsen BlackBerry, Research In Motion (RIM).

Di satu sisi, Google memang mengklaim pembelian Motorola dilakukan lebih karena ingin mendapatkan berbagai paten terkait mobile. Ini sebagai amunisi perang paten dan hak cipta yang sedang dihadapi Android melawan Apple, Microsoft dan juga Oracle.

Tapi di sisi lain, bukan tidak mungkin muncul sentimen negatif dari produsen handset berbasis Android lainnya. Saat ini, tiga besar pembuat ponsel Android dunia adalah, berturut-turut: HTC, Motorola dan Samsung.

Jika HTC atau Samsung (atau yang lainnya) merasa Motorola jadi 'anak emas' Google pasca akuisisi ini, bukan tidak mungkin mereka akan mulai mencari-cari alternatif di luar Android.

Nah, kondisi yang tidak pasti ini justru menguntungkan produsen seperti Nokia dan RIM yang relatif sudah stabil dengan platform dan lini produk masing-masing.

Seperti dikutip dari Reuters, saham Nokia di Amerika Serikat naik 17 persen pasca kabar akuisisi Google terhadap Motorola. Sedangkan RIM mendapati kenaikan 3,7 persen pada sahamnya.

Faktor lain yang menaikkan saham Nokia konon termasuk rumor bahwa perusahaan asal Finlandia itu akan segera 'menyusul' Motorola. Maksudnya, akan ada pihak lain yang membeli Nokia dalam waktu dekat.

Sedangkan bagi Apple, yang berjaya dengan iPhone dan iPad-nya, akuisisi ini belum akan berdampak besar. Justru kemungkinan Apple akan makin mantap menanggalkan produk Google -- seperti Maps atau Search -- dari gadget mereka.

Microsoft pun demikian, belum jelas apakah akuisisi Google atas Motorola akan membangkitkan minat para produsen ponsel pada sistem operasi Windows Phone 7 yang dibesut raksasa piranti lunak tersebut.

Facebook Pertemukan Ibu & Anak yang Terpisah 63 Tahun


Kisah mengharukan kembali terjadi melalui perantara Facebook. Ibu dan anak yang telah terpisah selama 63 tahun akhirnya bisa bersatu kembali.

Helen Torres, di usianya yang ke-17 pada 1948 tengah dalam keadaan mengandung. Di usia yang masih belia tersebut Helen dikirim ke sebuah panti untuk para wanita yang hamil di luar nikah. Di tempat itu pula Helen melahirkan bayi perempuan yang kemudian diberi nama Christina.

Malang bagi Helen, dia dipaksa menyerahkan Christina kepada pasangan suami istri yang mengadopsinya. Selama 12 tahun Helen masih terus berusaha mengawasi pertumbuhan anak perempuannya dari jauh. Namun kemudian, Helen kehilangan jejak Christina.

Meski Helen kemudian menikah dan mempunyai lima anak, bagaimanapun dia tetap teringat akan Christina dan masih berharap suatu saat bisa bertemu dengan putri pertamanya itu.

Secercah harapan mulai datang setelah Helen menceritakan kepada anak-anaknya yang lain tentang Christina. Salah satu anak termuda, Deneen mendapat ide untuk melacak keberadaan Christina melalui catatan publik menggunakan akta kelahiran.

Dilansir Digital Trends, Deneen pun mengumpulkan semua foto dan informasi tentang Christina untuk membuat sebuah halaman Facebook. 'Searching for my sister, Mary Christine Bustamante (Gray) DOB 3/8/1948', demikian judul page Facebook yang dibuatnya Januari silam.

Agar lebih memudahkan siapa saja menemukan Christina, Deneen juga menyertakan detail informasi tentang orangtua adopsi Christina seperti nama ayah adopsi, gereja tempat kedua orangtua adopsinya menikah, bahkan nama teman baik Christina di Pico Rivera, California.

Tak disangka, upaya Deneen berhasil. April 2011, seorang wanita menghubunginya melalui Facebook. Wanita tersebut tak lain adalah Christina yang kini telah berusia 63 tahun. Christina yang kini memiliki nama Chris Gray rupanya tinggal tak begitu jauh dari kediaman Helen yakni berjarak sekitar 112 kilometer.

Christina mengaku terkejut mengetahui dirinya adalah anak adopsi. Pasalnya, kedua orangtua adopsinya yang kini telah almarhum tidak pernah memberitahukan hal itu. Juni 2011, Christina pun dipertemukan dengan Helen dalam suasana penuh haru. Beruntung, Tuhan masih memberi kesempatan bagi keduanya untuk berjumpa kembali.

Hacker Gasak Uang Tetangga via 'Bocoran' di Facebook


Seorang hacker berhasil menggasak puluhan ribu poundsterling dari akun bank tetangganya. Dalam melancarkan aksinya, pelaku memakai username dan password yang dipakai korban di situs jejaring sosial Facebook.

Namun ibarat pepatah, sepandai-pandainya tupai melompat pasti akan jatuh juga. Ya, aksi pelaku yang bernama Iain Wood akhirnya terendus polisi dan berhasil dibekuk. Atas aksi pembobolan tersebut, pria 33 tahun ini diancam hukuman penjara 15 bulan.

Setiap harinya, Wood menghabiskan waktu sekitar 18 jam di depan komputer untuk mencari tahu data login korbannya. Pria yang berasal dari Newcastle, Inggris ini sengaja berteman dengan tetangga-tetangganya di Facebook agar mendapatkan akses ke akun Facebook mereka.

Usai mendapatkan username, Wood memakainya untuk masuk ke situs bank online dan mengklik tombol 'lupa password'. Info yang ia korek dari Facebook pun lantas ia gunakan untuk menjawab security question yang diajukan.

Selain mencari data dari Facebook, Wood juga kerap mencuri informasi dari kotak pos guna membantu proses penggasakan tersebut.

Wood menghabiskan uang yang didapat untuk main judi sebelum akhirnya tertangkap polisi karena telah mengubah taktiknya. Mungkin karena terlalu percaya diri, ia mengubah skenarionya dengan mentransfer uang dari akun tetangganya, langsung ke rekeningnya sendiri.

"Ini adalah pertama kalinya saya menjumpai penipuan yang sangat terencana, kompleks dan lihai," ujar Jaksa Whitburn di pengadilan Newcastle seperti dikutip dari Telegraph.

Google Caplok Motorola Mobility


Google telah sepakat membeli Motorola Mobility senilai USD 12,5 miliar. Terang saja, langkah ini menjadi sorotan karena diprediksi akan kian menguatkan Google di ranah mobile.

Kesepakatan ini datang sekitar delapan bulan setelah Motorola 'pecah' menjadi dua perusahaan, yakni Motorola Mobility dan Motorola Solutions. 'Perpecahan' perusahaan asal Amerika Serikat (AS) ini bukan karena hal buruk terjadi, melainkan agar lebih fokus dalam bisnis mereka.

Motorola Mobility akan fokus dalam penggarapan ponsel dan internet, sedangkan Motorola Solutions mengurusi perlengkapan profesional lainnya. Nah, dengan akuisisi Motorola Mobility oleh Google, tentunya akan memberi keuntungan bagi raksasa internet tersebut mengingat portfolio paten Motorola akan memperkuat portfolio mereka.

Apalagi, seperti dikutip dari Wall Street Journal, sebelumnya Google gagal menawar Nortel Networks sehingga tak berhasil mendapatkan paten mereka. Untuk diketahui, Google, meski OS Androidnya tengah laris dan terus berkembang, memiliki portfolio paten wireless dan telekomunikasi yang minim.

Nantinya, Google akan menjalankan Motorola Mobility sebagai unit bisnis terpisah yang masih menggunakan lisensi Android. Google juga menyebutkan Android akan tetap menjadi paltform terbuka.

Google berharap transaksi akuisisi bisa selesai pada awal 2012 dan segera disetujui oleh seluruh dewan direksi kedua perusahaan.

Google Belum Bicarakan Investasi di Indonesia


Menkominfo Tifatul Sembiring mempertanyakan keseriusan para perusahaan asing yang ingin mengembangkan layanan teknologinya di Indonesia, termasuk Google yang sempat mendatangi kantor Wapres belum lama ini.

Meski telah menemui Wapres Boediono, namun Eric Schmidt, CEO Google, dinilai Tifatul belum memberikan komitmen apa-apa tentang langkah bisnisnya di negeri ini -- meskipun saat itu Schmidt mengungkapkan visinya soal pengembangan UKM

"Mereka ngomong saja belum. Monggo saja kalau mau bikin layanan di sini. Untuk masalah investasinya mereka bisa berbicara dengan BKPM (Badan Koordinasi Penanaman Modal)," kata Tifatul di Gedung Kominfo, Jakarta.

Selain Google, lanjut dia, sejumlah perusahaan teknologi lain juga mulai menjajaki Indonesia untuk dijadikan salah satu negara repsentasi bisnisnya. "Oracle, HTC, dan perusahaan dari Tokyo juga datang ke kita. Namun urusan mereka investasi atau tidak, itu urusan mereka."

Nostalgia, Facebook Tampilkan Status Lawas


Pernahkah Anda iseng-iseng menelusuri update status lama di Facebook sekadar untuk bernostalgia? Facebook menyediakan fitur khusus untuk melakukannya.

Ya, raksasa jejaring sosial itu mulai menguji coba fitur baru yang bisa menampilkan update status yang pernah Anda posting sekitar satu atau dua tahun lalu. Namun seperti biasanya, ketersediaan fitur yang baru diperkenalkan masih terbatas. Artinya, untuk saat ini belum semua pengguna Facebook menemukan fitur ini pada akun mereka.

Bagi yang sudah tersedia, seperti dikutip dari Mashable, fitur tersebut akan muncul pada kotak kecil di kolom sebelah kanan di atas iklan. Kotak tersebut akan diberi judul 'On This Day in 2010' atau 'On This Day in 2009'. Namun kotak ini umumnya muncul ketika melakukan browsing foto.

Pengguna juga bisa mengklik 'Show More' untuk melihat lebih banyak update status lama, jika pengguna melakukan beberapa kali update status pada hari 'bersejarah' tersebut.

Sebagai catatan, fitur tersebut memulai nostalgia di tahun 2009. Kemungkinan besar dikarenakan pada tahun sebelumnya, situs besutan Mark Zuckerberg ini belum memiliki banyak pengguna.

Fitur ini mulai diuji secara terbatas pada 11 Agustus. Selanjutnya, mulai banyak pengguna yang menyadari kehadirannya dan mulai mencobanya. Ini sebenarnya bukan pertamakalinya Facebook membantu pengguna menemukan aktivitas lampau mereka. Sebelumnya pernah hadir juga fitur yang menampilkan foto-foto lama.

Belum diketahui apakah fitur ini dibuat Facebook sekedar untuk fun atau memang untuk tujuan tertentu. Yang jelas, Facebook tampaknya ingin mengingatkan para penggunanya bahwa mereka telah menghabiskan banyak momen berharga menggunakan Facebook, sehingga tak mudah melupakannya dan beralih ke sesuatu yang baru.

Facebookan Tanpa Izin, Anak Dicambuk Ibu


Facebook-young adults

Seorang ibu menghajar putranya dan akhirnya ditangkap polisi dengan tuduhan penganiayaan anak. Rupanya, sang ibu kalap setelah memergoki anaknya itu memakai Facebook tanpa seizinnya.

Ibu asal Florida, Amerika Serikat, yang bernama Althe Ricketts ini awalnya diberitahu seorang kenalan bahwa si anak memposting pesan di Facebook. Pesan ini bernada buruk dan mengindikasikan si anak ingin melukai dirinya sendiri.

Althe pun berang karena anaknya tidak mematuhi perintahnya dan malah memposting sesuatu yang buruk di Facebook. Begitu tiba di rumah, si anak pun dicambuknya dengan kabel komputer.

Dikutip dari DailyMail, si anak pun kabur dari rumah menuju ke kediaman temannya. Gara-gara dicambuk, bocah yang tak disebut namanya ini mengalami luka di kedua lengannya dan menangis.

Kabar ini akhirnya sampai ke polisi setempat. Mereka pun menangkap Ricketts. Ketika ditanyai, sang ibu mengatakan bahwa tindakannya itu adalah untuk mendisiplinkan si anak.

Namun, tetap saja menurut hukum setempat aksi tersebut dianggap sebagai salah satu bentuk penganiayaan anak. Kini, sang ibu harus menghadapi proses hukum di pengadilan.

Balas Google+, Facebook Rilis Fitur Game Baru


ZooWorld

Inilah jawaban Facebook terhadap peluncuran game yang dilakukan pesaingnya, Google+. Di sini, Facebook tetap berfokus pada pengayaan game-game yang ada di situsnya, alih-alih berpaling ke platform game baru.

Seperti diketahui, Google+ baru saja mendatangkan game-game populer seperti Angry Birds dan Zynga. Tak mau kalah, Facebook pun menawarkan pengalaman baru yang asyik bagi mereka yang doyan ngegame di Facebook.

Berikut tiga fitur baru sebagai jawaban kepada Google+, seperti yang dilansir dari blog resmi Facebook:

1. Ticker game
Ketika pengguna memainkan game, maka mereka akan disajikan dengan stream yang berisi aktivitas game yang dilakukan teman-temannya, termasuk perolehan nilai dan achievement dalam bentuk ticker.

Melalui ticker ini pula, gamer bisa pamer kebolehan. Pun ia juga bisa menemukan game baru lewat pemberitahuan game yang sedang dimainkan temannya. Ticker bisa dijumpai di pojok kanan atas layar. Apabila pengguna tidak ingin memakai fitur ini, ia tinggal mengklik 'X' untuk menghapusnya.

2. Ruang yang lebih lapang
Facebook turut memperkenalkan layar yang lebih lebar untuk ngegame sehingga pengguna bisa lebih puas dalam bermain. Layar penuh ini akan segera bisa dinikmati di beberapa game seperti CityVille, Zoo World, Monster World dan Mystery Manor.

3. Bookmark
Pengguna juga dimungkinkan untuk menambahkan bookmark di homepage-nya apabila ada aplikasi atau game yang sering dipakai. Untuk menambahkan favorite baru, pengguna tinggal mengklik menu yang ada di sebelah bookmark.

Dikatakan Facebook, terdapat lebih dari 200 juta orang yang memainkan game di Facebook tiap bulannya dan dari 80 game terpopuler yang ia miliki, mereka memiliki setidaknya satu juta user aktif. Facebook sendiri kini dihuni lebih dari 750 juta pengguna, masih jauh di atas Google+ yang baru memiliki sekitar 25 juta pengguna.

Bagaimanakah kelanjutan persaingan sengit kedua situs jejaring ini ke depannya? Kita tunggu saja.

Inggris Pertimbangkan Blokir Facebook, Twitter & BBM


Pasca kerusuhan di Inggris

Berbagai teknologi dinyatakan berperan dalam kerusuhan di Inggris. Sebut saja Twitter, Facebook dan BlackBerry Messenger. Pemerintah Inggris pun mempertimbangkan untuk memutus akses pada jejaring sosial dan layanan messaging saat terjadi kerusuhan.

Ya, jika kerusuhan terjadi kembali, bukan tidak mungkin akses terhadap layanan-layanan tersebut bakal diblokir. Ini untuk menghalangi para perusuh mengorganisir kerusuhan via teknologi.

"Ketika orang memakai social media untuk melakukan kekerasan, kita perlu menghentikan mereka. Kami bekerja dengan polisi, intelijen dan industri untuk meneliti apakah tepat untuk menghentikan orang berkomunikasi via website dan layanan itu saat kami tahu mereka merencanakan kekerasan, kekacauan dan kriminalitas," ucap Perdana Menteri Inggris David Cameron.

Lebih dari 1.300 orang telah ditangkap dengan tuduhan terlibat dalam aksi kerusuhan berikut penjarahan yang memaksa pengadilan bekerja 24 jam. BlackBerry Messenger, Twitter dan Facebook dinyatakan dipakai secara luas untuk mengorganisir kerusuhan.

Pernyataan Cameron tersebut dikritik oleh Jim Killock, aktivis hak-hak sipil di lembaga Open Rights Group. Dia menilai banyak orang akan mengalami kesulitan jika nantinya social media benar-benar diblokir di Inggris, meskipun untuk sementara.

"Jelas, layanan itu digunakan juga oleh orang-orang untuk aktivitas yang benar. Tidak seharusnya orang yang tidak bersalah dihukum karena aksi orang lain," kata dia, dikutip dari PCWorld.

Di sisi lain, aparat Inggris saat ini juga mengandalkan media teknologi dalam usaha menangkap pelaku kerusuhan yang tertangkap kamera CCTV saat beraksi. Foto-foto ini dipajang di Flickr sehingga masyarakat yang mengenal mereka bisa melapor pada polisi.

Google+ Datangkan Angry Birds


Rumor yang menyebutkan bahwa Google akan menghadirkan game di Google+ terbukti benar. Raksasa internet tersebut pekan ini mulai menyuguhkan permainan, menyaingi game di Facebook.

Ya, para pengguna Google+ kini sudah mulai bisa memainkan game bersama teman di jejaring sosial milik Google tersebut. Ekspansi Google ke ranah game ini sudah diprediksi sebelumnya sejak perusahaan internet tersebut memperkenalkan Google+ Juni silam.

Disebut-sebut sebagai pesaing Facebook, tak heran jika Google+ kerap dibanding-bandingkan dengan situs yang dibesut Mark Zuckerberg tersebut, termasuk prediksi kehadiran game di Google+.

Dengan menambahkan game ke Google+, Google berharap jejaring sosialnya yang sudah punya lebih dari 25 juta pengguna bisa lebih menarik. Seperti diketahui, strategi ini berhasil dilakukan Facebook, dengan FarmVille milik Zynga sebagai salah satu game yang paling laris dimainkan.

Dikutip dari Yahoo Tech News, sederet game perdana yang hadir di Google+ di antaranya ada poker Zynga dan Angry Birds.

Sayangnya, belum semua game Zynga tersedia di sini. Pengguna yang ingin memainkan game seperti FarmVille, CityVille dan yang terbaru Empires & Allies misalnya, masih harus bersabar karena game ini baru ada di Facebook.

Karena masih baru, opsi game mungkin belum tersedia untuk seluruh pengguna. Google berjanji merilisnya secara bertahap hingga ketersediaannya menyeluruh semua pengguna Google+.

Pemenang Blog Award Sesi 16 - Bronze


indobrad.web.id

Tim Internet Sehat telah memilih dua blog pemenang Internet Sehat Blog & Content Award (ISBA) 2011. Setelah melakukan proses verifikasi dan penilaian, bersama ini kami menyampaikan bahwa blog berikut ini layak dan berhak mendapatkan penghargaan Internet Sehat Blog & Content Award (ISBA) 2011 untuk kategori Bronze minggu ini:

http://indobrad.web.id

Brad! Begitu kata penulis blog yang berlamatkan di http://indobrad.web.id ini ingin dipanggil. Melalui blog ini, interpreter dan translator yang juga bangga memanggil dirinya blogger, menceritakan pengalaman, pemikiran serta pembelajaran yang diperoleh dan dialaminya. Dari “Pikir-pikir Semur Jengkol” yang menceritakan tentang dilemanya akan masakan yang memiliki bau yang khas ini namun ternyata memiliki khasiat dan peringatan bagi yang terlalu sering memakannya sampai “Introducing Posteurous”, layanan mikro blogging yang memberikan kemudahan dalam mempublikasikan tulisan semudah mengirim email, Brad menawarkan beragam topik yang sayang jika dilewatkan. Penulis bercerita dengan gaya bahasa yang mudah dimengerti, to the point dan tidak bertele-tele membuat siapapun yang membacanya tidak merasa bosan. Tidak hanya itu, di akhir postingan penulis selalu bertanya pertanyaan yang berkaitan dengan judul yang ditulisnya dan mengajak pembacanya untuk sharing, membuat para pembaca seolah ikut diajak terlibat dalam tulisannya. Postingan yang tidak kalah menarik dalam blog, dengan tampilan berlatar putih, sederhana namun enak dipandang ini, adalah postingan dengan tema Discussion. Sedikit kontroversial mungkin, namun memberikan fakta dan membuat para pembaca sedikit berfikir. Seperti “Menyoal Listrik Prabayar”, bagaimana kelebihan dan kekurangan disampaikan dan apa yang harus dilakukan pelanggan akan inovasi layanan PLN ini. Bagi para pembaca yang ingin memperluas wawasan dan suka akan diskusi santai namun bermanfaat, di sinilah tempatnya. Situs ini sangat layak untuk dikunjungi.

http://www.kiperfutsalpost.net

Futsal, permainan bola dalam ruangan yang dimainkan oleh dua tim dengan masing-masing tim terdiri dari 5 orang ini, kini telah menjadi olahraga favorit yang banyak dimainkan dimana-mana. Seperti sepakbola, futsal juga memiliki gawang yang harus dijaga oleh seorang kiper. Sebagai kiper di 3 klub yang berbeda, Eko Ghesi Bardiyanto mencoba membagi informasi berupa tips dan trik untuk menjadi seorang kiper futsal yang handal melalui blognya http://www.kiperfutsalpost.net. Dikemas layaknya pengarahan dan sarana untuk belajar, penulis membeberkan banyak info tentang futsal, kamus istilah futsal, cara latihan sampai tips memilih perlengkapan untuk seorang kiper futsal seperti glove (sarung tangan), sepatu, pelindung lutut dan lain-lain. Eko juga menyisipkan berbagai pengalamannya ketika mengikuti beragam kompetisi futsal, sangat menarik untuk disimak. Blognya sendiri memiliki tampilan yang sederhana namun enak untuk dibaca dengan pemilihan kata yang mudah dimengerti dan bersahabat. Tips dan trik yang disampaikan applicable yang tentunya akan sangat berguna bagi pembaca yang hobi memainkan olahraga yang satu ini. Nah, bagi Anda para kiper futsal jangan lewatkan untuk membaca blog ini. Tips dan triknya akan berguna untuk meningkatkan skill dan performa Anda di lapangan.


Internet Sehat Blog & Content Award (ISBA) 2011 adalah sebuah penghargaan sepanjang tahun yang diberikan kepada pengelola Blog, Wiki, Forum, Portal dan berbagai jenis layanan konten lainnya, baik perseorangan ataupun berkelompok, yang dengan segenap daya kreatifitasnya telah menuangkan ide, gagasan dan pikirannya dalam bentuk tulisan secara online. Tulisan tersebut tentunya yang harus dapat memberikan ide ataupun mengarahkan pembaca untuk melakukan tindakan yang positif dan bermanfaat, bagi dirinya ataupun masyarakat sekitarnya di Indonesia. Goal dari program ini adalah untuk men-generate tumbuhnya konten-konten lokal sehingga semakin banyak generasi muda Indonesia yang aktif menulis di blog. ISBA 2011 diinisiasi oleh ICT for Partnership (www.ictwatch.com), didukung oleh XL Axiata (www.xl.co.id), Norton Symantec (www.symantec.com), dan detikINET (www.detikinet.com).

Ingin seperti mereka? Simak cara-caranya di http://isba.ictwatch.com

Aplikasi Facebook Messenger Laris Diunduh


Facebook Messenger

Kurang dari 48 jam setelah resmi dirilis, aplikasi messaging Facebook atau Facebook Messenger langsung laris diunduh. Di iTunes Store, aplikasi ini langsung melesat di posisi teratas chart aplikasi gratis.

Aplikasi yang diluncurkan untuk iPhone dan ponsel Android ini memungkinkan pengguna mengontak banyak orang dalam waktu bersamaan. Group message ini bisa dikirim ke teman Facebook maupun daftar kontak telepon secara serempak.

Dikutip dari Relaxnews, aplikasi ini juga mengupdate pesan secara real time serta memiliki kemampuan berbagi foto dan tagging lokasi.

Facebook Messenger dirilis terpisah dari aplikasi Facebook yang telah ada. Satu hari setelah dirilis pada 9 Agustus 2011, Facebook Messenger langsung menjadi aplikasi gratis terlaris diunduh di iTunes Store. Aplikasi ini telah dirating sebanyak 939 kali--rata-rata rating tiga hingga empat setengah bintang--dan komentar positif dari pengguna.

Di Android Market, aplikasi ini belum merajai deretan aplikasi gratis terlaris diunduh. Namun antusiasme pengguna perangkat Android tidak kalah dengan pengguna iPhone. Facebook Messenger tercatat sudah diinstal 500 ribu hingga satu juta kali dan dirating 838 kali.

Heello, Wujud Balas Dendam Pendiri Twitpic


Helloo

Tampilannya tidak jauh beda dengan Twitter, pun ia dijejali dengan fitur yang sama. Hanya nama fitur dan nama situsnya saja yang berbeda. Perkenalkan Heello, sebuah situs tiruan Twitter yang dibesut oleh pendiri Twitpic.

Peluncuran situs ini hanya selang sehari setelah Twitter meluncurkan layanan peng-upload fotonya. Disinyalir, pembuatan Heello adalah aksi 'balas dendam' oleh Noah Everett karena layanan peng-upload foto Twitter seakan menjadi saingan langsung Twitpic yang juga menawarkan pengunggah foto.

Apa yang ditawarkan Heello di sini? Di Heello, tweet masih menjadi kekuatan utama, namun Everett memakai istilah lain yakni 'ping'. Layanan Retweet juga ada di sini dengan nama 'echo'. Sedang untuk mem-follow orang lain, user tinggal mengklik 'listen'.

Meski tak ada inovasi baru dalam situs ini, namun sepertinya Heello tidak hanya sebatas situs tiruan, karena ia terlihat digarap dengan cukup serius.

Tengok saja kemampuan intergrasinya ke Twitter dan Facebook sehingga user masih bisa berbagi informasi ke situs jejaring lain. Ia juga menjejalkan feed secara real time yang berisi aktivitas publik. Ke depannya, Everett mengatakan bahwa Heello (dibaca He-low) akan disokong dengan video, checkin, integrasi ke SMS, mobile apps dan 'Channel' (mirip Twitter List?).

Pembuatan Heello yang diterka sebagai aksi balas dendam pada Twitter, dipertegas Everett dengan mengatakan, "Bila Twitter bisa berkompetisi dengan pengembangnya tanpa pemberitahuan yang bijak, jadi kenapa kami tidak?" ujarnya seperti yang dikutip dari VentureBeat.

Twitter Tambahkan Stream 'Activity'


Twitter memperkenalkan dua fitur baru yang difokuskan untuk memperlihatkan aktivitas si pengguna. Kehadiran dua fitur baru tersebut merupakan bagian dari desain ulang yang secara bertahap tengah dilakukan Twitter pada situsnya.

Perubahan ini, dimaksudkan untuk membantu pengguna lebih mudah menemukan apa yang sedang happening di Twitter, berkaitan dengan mereka. Ini akan terlihat pada dua tab baru di Twitter @username dan Activity.

Tab @username menggantikan tab @mentions dan akan berfungsi seperti dashboard notifikasi yang lebih personal. Tab ini akan menampilkan tweet yang ditujukan langsung ke si pengguna melalui @replies. Hadir juga di tab ini, tweet dan retweet serta notifikasi follower baru.

Sedangkan tab Activity memiliki fungsi seperti notifikasi aktivitas terbaru seperti yang ada pada News Feed Facebook. Tab tersebut akan menampilkan aktivitas retweet, favorite, dan follow hampir sama seperti tab @username namun berkaitan dengan pengguna individual yang di-follow.

"Ini akan menyediakan sumber baru yang kaya akan notifikasi dengan mengetahui retweet, tweet favorites dan follow terbaru dari orang-orang yang Anda follow di Twitter. Semua dalam satu tempat," tulis Twitter di blognya.

Untuk saat ini, dua fitur yang dihadirkan untuk Twitter versi desktop tersebut baru tersedia bagi sebagian pengguna. Anda yang ingin mencoba namun belum tersedia, harap bersabar. Situs mikrologging tersebut akan merilisnya secara bertahap bagi semua pengguna Twitter di seluruh dunia.

Layanan Upload Foto Twitter Dibuka Seluruhnya


(Twitter)

Layanan upload foto milik Twitter kini sudah bisa dipakai semua user. Bagi mereka yang ingin mengunggah foto langsung dari situs resmi Twitter, tinggal mengklik ikon kamera yang terletak di pojok kiri bawah box status.

Sebenarnya Twitter telah merilis layanan ini pada bulan Juni, namun belum semua pengguna Twitter bisa menikmatinya. Kini, seluruh pengguna bisa memilih foto mana yang ingin diupload dan melihat previewnya sebelum dikirim ke Twitter.

Layanan berbagi foto milik Twitter ini disokong oleh Photobucket. Twitter menyarankan, pengguna mengunggah foto yang berukuran maksimal 3 MB, demikian yang dikutip dari situs resmi Twitter.

Menyinggung soal privasi, Twitter menjelaskan bahwa foto yang diunggah oleh akun yang diproteksi tidak akan bisa dilihat di hasil pencarian. Pihaknya juga akan menghapus data Exif dalam penguplodan foto sehingga informasi mengenai lokasi user dan info-info lainnya tidak bisa dilihat.

Ke depannya Twitter berencana akan membuat galeri untuk menampilkan semua foto yang diupload oleh user, baik dari layanan Twitter sendiri maupun dari layanan pihak ketiga.

Situs mikroblogging ini diketahui juga akan melebarkan layanan pengunggah fotonya ke ranah mobile. Ia akan tersedia di sistem operasi Apple iOS 5 yang segera diluncurkan meski belum tahu kapan ia tersedia di Android.

Di lain sisi, perilisan layanan foto oleh Twitter ini ternyata mengundang kekhawatiran dari layanan foto lain seperti TwitPic. Twitter pernah dikritik gara-gara dianggap menyalakan kompetisi dengan layanan pihak ketiga yang dibangun di atas platformnya. Pihak pengembang sendiri hingga kini masih bertanya-tanya apakah memang benar persaingan produk telah dimulai.

Twitter Rekrut Mantan Bos TI Yahoo


Twitter melebarkan ekspansi bisnisnya dengan melakukan langkah akuisisi terhadap perusahaan start-up bernama Bagcheck. Satu yang istimewa dari aksi korporasi tersebut adalah, mantan bos TI Yahoo juga termasuk dalam paket pembelian.

Dia adalah Sam Pullara yang merupakan salah satu pendiri Bagcheck. Nama Pullara sempat naik daun setelah sosok ini sempat dipercaya menjabat sebagai Chief Technologist Yahoo.

Yahoo Pipes, Yahoo Query Language, Yahoo Search BOSS dan beragam inovasi teknologi lainnya disebut-sebut lahir ketika Pullara memegang kendali di raksasa internet itu.

Tentu saja ini akan menjadi keuntungan besar bagi Twitter. Sebab dalam transaksi yang tidak disebutkan berapa nilainya itu, situs mikroblogging ini juga sekalian berhasil merekrut sosok sekaliber Pullara.

Dikutip dari New York Times, Pullara akan memperkuat hubungan Twitter dengan lingkungan developer. Hal ini tentunya akan berimbas pada ekosistem pengembangan aplikasi di Twitter pula.

Bagcheck sendiri merupakan jejaring sosial yang memberi wadah bagi para penggiat TI alias geek untuk unjuk gigi memamerkan dan mendiskusikan segala macam inovasi. Pun demikian, situs ini bukan cuma bisa dimasuki oleh mereka yang berstatus 'pakar'.

Selain merekrut mantan bos TI Yahoo, Twitter juga disebut-sebut tinggal selangkah lagi menggaet Jason Costa. Ia adalah mantan Developer Relations Manager Google dan Facebook. Ya, sudah dapat ditebak, Costa digadang-gadang untuk mengisi posisi yang sama di situs 140 karakter itu.

Twitter sepertinya memang tengah memperkuat posisi dalam hubungannya dengan para developer. Terlebih, Google+ akan segera membuka API mereka dalam waktu dekat, sehingga kompetisi untuk memperebutkan para developer diyakini bakal semakin masif.

Facebook 'Tendang' Para Narapidana


Facebook tengah berbenah dan mulai menutup akun Facebook milik para narapidana di California. Diketahui ada banyak tahanan mengakses akun Facebook menggunakan smartphone yang berhasil diselundupkan ke penjara.

Hal ini diketahui setelah salah satu tahanan menghubungi gadis berusia 17 tahun yang pernah diperkosanya sewaktu kecil. Pelaku kriminal itu sudah tujuh tahun tidak bertemu dengan korban, namun dia mengirimkan email ke keluarga korban yang menggambarkan ciri-ciri gadis tersebut di usia 17 tahun.

Semua ciri-ciri yang disebutkannya, mulai dari warna rambut hingga merek pakaian yang dikenakannya sangat tepat. Setelah ditelusuri, rupanya napi tersebut telah melihat akun Facebook dan MySpace milik si gadis menggunakan ponsel.

Departemen rehabilitasi California pun segera menindak para tahanan yang ketahuan menggunakan jejaring sosial. Kemungkinan besar, mereka juga akan diminta untuk log out secara permanen. Facebook dalam hal ini membantu departemen rehabilitasi dengan menghapus akun yang diketahui milik seorang tahanan.

Dikutip dari Reuters, ada banyak narapidana yang mengakses Facebook. Sebagian ada yang menggunakannya untuk keperluan biasa, namun ada juga yang mengirimkan pesan ancaman atau bernada pelecehan kepada korban.

Facebook Rilis Aplikasi Messaging untuk iPhone & Android


Facebook meluncurkan aplikasi messaging miliknya sendiri untuk ponsel Android dan iPhone. Langkah ini memperlihatkan ambisi kuat raksasa jejaring sosial tersebut dalam mendominasi layanan komunikasi antar teman.

Dengan aplikasi ini, pengguna tak lagi harus log in ke aplikasi Facebook untuk membaca dan mengirim pesan. Seperti pada interface web Facebook, pengguna kini bisa melihat pesan SMS, chat, email dan semua pesan Facebook dalam satu tempat.

Bagi teman pengguna yang tidak menggunakan Facebook, aplikasi ini akan mengirimkan pesan berupa SMS. Dengan demikian, pengguna bisa memutuskan cara terbaik untuk menghubungi seseorang melalui Facebook.

Tambahan lainnya, seperti dikutip dari Forbes, jika pengguna membagi lokasi mereka ke teman di group chat, maka mereka bisa melihat layar yang menampilkan map dengan nama-nama teman mereka.

Aplikasi ini rupanya dibangun Facebook bersama Beluga, sebuah perusahaan pengembang aplikasi messaging yang baru saja diakusisi Facebook Maret silam. Banyak yang menilai, ini adalah langkah menarik yang dilakukan Facebook yakni dengan membuat aplikasi yang terpisah sepenuhnya hanya untuk messaging.

Langkah ini juga memperlihatkan tekad Facebook dalam mengembangkan ranah mobile dan situs milik Mark Zuckerberg ini memang terlihat kian fokus dalam hal ini.

Anonymous Ancam Tumbangkan Facebook


GroupAnons

Facebook akan menjumpai ajalnya pada 5 November nanti. Demikian gol yang dikoar-koarkan oleh kelompok hacker Anonymous.

Dalam video yang diposting di situs YouTube tersebut, Anonymous membeberkan rencana mereka untuk 'menumbangkan' Facebook dan mereka mengajak siapapun untuk berperan serta dalam aksi tersebut. Dikatakan oleh grup tersebut yang dikutip dari FoxNEws, "medium komunikasi yang kamu kagumi akan dihancurkan".

Usaha menjatuhkan Facebook oleh grup peretas internet ini terkait dengan pendapat Anonymous bahwa Facebook telah melanggar privasi dan menyalahgunakan informasi penggunanya.

"Semua yang kamu posting di Facebook akan selamanya ada di sana meskipun kamu telah menghapus akunmu," demikian bunyi modulator suara dalam video yang diposting tanggal 16 Juni itu.

Anonymous mengklaim, informasi yang ada di Facebook telah dijual situs jejaring itu ke pemerintahan dan perusahaan keamanan untuk memata-matai orang.

Akan tetapi tentu dibutuhkan usaha yang ekstra kuat untuk menumbangkan situs raksasa yang didiami 750 juta pengguna ini. Anonymous dulu pernah gagal dalam upaya menumbangkan Amazon.

Di dalam grup Anonymous sendiri sepertinya tidak semua anggota turut serta dalam rencana menjatuhkan Facebook.

Melalui akun Twitter @GroupAnon, grup ini menuliskan "FYI-#OpFacebook diorganisasi oleh beberapa Anons. Hal ini berarti bahwa tidak semua #Anonymus setuju akan rencana itu".

India Godok Situs Pendidikan Bergaya Facebook


Kids

Situs jejaring yang lebih mengarah ke edukasi tengah dibesut di India. Situs jejaring ini menyerupai Facebook namun dengan tambahan menu-menu pendidikan yang penting bagi para pelajar.

Pemerintah dari Rajasthan, salah satu dari negara bagian terbesar di India lah yang memiliki ide untuk merilis situs jejaring sosial berbau pendidikan ini. Sebagian besar fitur hampir sama seperti Facebook yakni menambah teman, mengupload foto, bermain game dan lain-lain.

Akan tetapi yang menonjol dari situs ini ialah bahwa ia menyediakan link khusus di home page-nya.

"Kami akan menyimpan e-book, dan materi pengajaran di situ," ujar salah satu petugas seperti dikutip dari IndiaTimes. Sejumlah tips yang berkaitan dengan mata pelajaran seperti fisika, kimia dan matematika juga turut disertakan.

"Ide yang mengalir di sini ialah memanfaatkan popularitas situs jejaring di kalangan pelajar. Kami berpikir, kenapa kami tidak memberikan sentuhan pendidikan sehingga para pelajar tidak hanya menikmati sisi fun-nya saja namun juga belajar sesuatu," tambah pihak pemerintah.

Industri teknologi India telah lama melakukan upaya dalam hal e-learning. Menurut data, literasi nasional alias tingkat melek informasi di India masih rendah yakni 63% dan hanya ada sekitar 3% rumah yang memiliki komputer pribadi.

Yahoo India di sana pernah meluncurkan program di bulan Juni untuk mengedukasi remaja di desa tentang cara penggunaan email, melakukan pencarian dan seluk beluk lain di internet. Pemerintah di tahun 2009 juga turut membuat program di tahun 2009 dengan materi pendidikan yang bisa diunduh untuk meningkatkan literasi di antara wanita.

5 Aksi di Facebook yang Bisa Bikin Menganggur


Facebook

Dewasa ini, beberapa perusahaan kerap mengamati perilaku calon karyawan di situs jejaring sosial seperti Facebook. Nah, jika sembarangan dalam memakai Facebook, bukan tidak mungkin seseorang sukar mendapat pekerjaan.

Di Amerika Serikat, bahkan ada konsultan bernama Social Intelligence Corporation yang membantu perusahaan mengawasi aktivitas calon pekerja di website sosial. Bukan tak mungkin perusahaan di Tanah Air mulai pula mengawasi calon karyawan di Facebook untuk membantu memilah mana yang terbaik.

Dikutip dari PCMag, mungkin tak ada salahnya berhati-hati memakai Facebook untuk memperkuat peluang mendapat kerja, terutama bagi yang berstatus pencari kerja. Berikut 5 hal yang harus dihindari kala memakai Facebook karena jika diketahui perusahaan, bisa membuat calon pelamar ditolak:

1. Postingan Mengenai Keburukan Anda

Tiap orang memiliki hal atau kebiasaan buruk. Hal terbaik adalah menyimpannya rapat-rapat. Jika diumbar di Facebook, sebagai contoh menaruh foto saat mabuk atau memperlihatkan betapa kotor kamar Anda, para perusahaan mungkin menilai Anda sebagai orang semborono dan menolak Anda.

2. Status atau Komentar Mengganggu dan Tidak Penting

Jika kerap menulis komentar atau status yang mengganggu dan tak penting, para perusahaan mungkin akan menganggap Anda sebagai orang yang senang buang-buang waktu dan bikin rusuh. Apalagi jika mengandung sumpah serapah, perusahaan idaman Anda akan langsung ilfil jika mengetahuinya.

3. Membicarakan Keburukan Mantan Bos/ Perusahaan

Membicarakan bos atau perusahaan tempat kerja Anda sebelumnya jelas boleh-boleh saja. Namun jika pembicaraan itu bertema keburukan perusahaan atau mantan bos yang tak kompeten, citra Anda akan langsung ngedrop. Apalagi jika sampai membocorkan rahasia. Sederhana saja, perusahaan yang Anda lamar tak mau kejadian serupa menimpa mereka.

4. Punya Banyak Teman Online yang Negatif

Jika wall Anda penuh dengan postingan aneh atau sumpah serapah dari teman-teman, boleh jadi Anda dianggap sama dengan mereka. Apalagi jika sampai mengandung hal-hal mesum.

5. Selalu Memposting Hal Negatif

Status atau komentar Anda selalu negatif, jarang atau tidak sekalipun positif. Anda malah tidak pernah membicarakan soal prestasi, pendidikan atau keterampilan yang Anda miliki. Hal ini bisa berdampak pada menyurutnya minat perusahaan untuk mempekerjakan Anda.

Rekrut Pegawai, Perusahaan Lirik Facebook


Selain LinkedIn, para pemilik perusahaan kini juga mulai melirik Facebook sebagai alternatif lain yang bisa dipercaya untuk merekrut pegawai baru.

Memang, LinkedIn masih mendominasi bentuk jejaring sosial bagi kalangan bisnis profesional. Namun sekarang banyak perusahaan yang melihat potensi Facebook dengan lebih dari 750 juta orang ini. Mereka juga tertarik mengetahui lebih jauh calon pegawainya dengan mengenali mereka melalui Facebook.

Setidaknya contoh ini ditunjukkan beberapa perusahaan yang disurvei di Amerika Serikat (AS). Waste Management misalnya, perusahaan layanan ramah lingkungan asal Houston, Texas ini menyebutkan mayoritas trafik ke situs pencarian karir miliknya datang dari pengguna yang mengklik melalui pagenya di Facebook.

Melihat respons seperti ini, Waste Management lantas menambahkan video para pegawainya di page mereka dan memerintahkan para staf SDM agar berbicara langsung dengan anggota Facebook guna mencari 1.500 calon pegawai baru.

Namun seperti dilansir Forbes, saat digunakan untuk mencari calon pegawai, Facebook juga bisa menjadi pedang bermata dua. Federal Trade Commission (FTC) AS baru-baru ini menetapkan standar baru ketika memberi lampu hijau kepada perusahaan bernama Social Intelligence Corp (SIC) untuk screen para pelamar kerja berdasarkan postingan Facebook dan Twitter mereka.

SIC kini bisa melacak temuan negatif tentang kegiatan seseorang di Facebook. Misalnya, informasi bahwa calon pegawai tersebut bergabung dengan jaringan sosial yang rasis. Selanjutnya, informasi itu disimpan SIC hingga tujuh tahun.

Pemilik perusahaan juga bisa mendapatkan informasi mengenai calon pegawai potensial melalui informasi yang dikumpulkan SIC melalui profil Facebook, bahkan meski profil pengguna tersebut dalam pengaturan 'private'. Pencarian sederhana Google juga bisa menampilkan halaman Facebook seseorang dan menampilkan informasi personal, foto dan apa saja yang di 'Like' olehnya.

Namun yang jelas sisi baiknya adalah, kini kita bisa juga mencari pekerjaan dengan mengunjungi halaman Facebook sebuah perusahaan. Dari perekrutan ini, mereka akan melihat apakah Anda potensial untuk bekerja di perusahaannya atau tidak. Nah, bersiaplah. Tampilkan profil Anda seprofesional mungkin. Siapa tahu ada perusahaan baru yang menggaet Anda!

Facebook Bagi Anak, Baik atau Buruk?


Facebook-young adults

Menghabiskan banyak waktu di Facebook seringkali dituding memiliki efek negatif pada anak-anak dan remaja. Akan tetapi di sisi lain ia membawa pembelajaran yang baik bagi mereka.

Sebuah studi mengungkap efek psikologis dari kegiatan Facebookan ini. Dikatakan, remaja yang menghabiskan banyak waktunya di Facebook, memiliki kecenderungan untuk narsis. Mereka juga diketahui memiliki perilaku anti sosial, maniak dan agresif.

Facebook dikatakan juga berdampak pada prestasi anak di sekolah. Mereka yang mengecek Facebook tiap 15 menit sekali saat belajar, dilaporkan nilainya menurun. Penggunaan teknologi dan media secara berlebihan setiap hari juga membawa efek negatif pada kesehatan anak, membuat anak lebih depresi, mengalami kegelisahan dan masalah psikologis lainnya.

Akan tetapi Facebook tidak melulu berdampak negatif pada anak-anak dan remaja. Seperti dilansir dari Ivanhoe, di sisi lain para peneliti juga menjumpai bahwa remaja yang doyan Facebookan menunjukkan mereka lebih lihai dalam menunjukkan empati virtual pada teman-teman onlinenya. Jejaring sosial juga membantu anak-anak tertutup untuk belajar bersosialisasi.

Dengan dampak-dampak yang dibawa Facebook, para peneliti tetap tidak menganjurkan para orang tua untuk memonitor kegiatan online anak-anak.

"Jika Anda memakai suatu program komputer untuk memonitor si buah hati, maka Anda hanya buang-buang waktu karena si anak pasti akan menemukan cara lain mengatasinya. Mulailah bicara mengenai teknologi sejak dini dan bangunlah kepercayaan," ujar Larry Rosen, peneliti media sosial di California State University yang mempersentasikan temuannya di American Psychological Association.

Facebook Tuntut Situs Kencan Dewasa


Kemiripan nama kembali menjadi isu trademark atau merek dagang yang dipermasalahkan Facebook. Raksasa jejaring sosial tersebut kini menuntut situs kencan Shagbook.

Pengajuan tuntutan sudah dilakukan Facebook sejak Mei. Facebook berpendapat nama Shagbook bisa menimbulkan kerancuan dan bisa saja membuat pengguna salah paham bahwa situs tersebut merupakan bagian dari Facebook.

Shagbook sendiri, seperti dilansir Mashable kini memperkuat posisinya atas tudingan tersebut ke United States Patent and Trademark Office.

Dalam berkas pengajuannya, Shagbook dengan tegas menyebutkan bahwa nama Facebook sangat khas dan kata book sendiri merupakan istilah umum. "Ini justru menantang validitas trademark Facebook," demikian dikatakan Shagbook.

Shagbook, dikatakan Facebook tak hanya melanggar trademark Facebook karena kemiripan namanya tetapi juga dalam hal impresi secara komersial.

Ini bukanlah pertamakalinya Facebook berupaya melindungi merek dagangnya. Beberapa situs berbentuk jejaring sosial yang menggunakan kata face atau book menjadi sasaran tuntutan Facebook.

Tahun lalu, sebuah situs jejaring yang diperuntukkan bagi para guru bernama Teachbook menjadi salah satu korban Facebook. Padahal sejatinya, domain situs yang berdomisili di Northbrook, Chicago, Amerika Serikat, ini fungsinya jauh berbeda dengan Facebook. Teachbook, merupakan situs komunitas gratis bagi guru yang menyediakan berbagai perangkat pengajaran.

Pemenang Blog Award GOLD - Periode 1


Indonesia Bercerita

Tim Internet Sehat telah memilih tiga pemenang GOLD Internet Sehat Blog & Content Award (ISBA) 2011. Setelah melakukan proses penilaian, bersama ini kami menyampaikan bahwa blog berikut di bawah ini layak dan berhak mendapatkan penghargaan ISBA 2011 GOLD periode pertama, untuk jangka waktu 25 Mei - 1 Agustus 2011:

http://indonesiabercerita.org (1st)
http://sepeda.wordpress.com (2nd)
http://www.netsains.com (3rd)

Kategori GOLD dipilih dari para penerima penghargaan Internet Sehat Blog & Content Award kategori SILVER sebelumnya. Adapun tim penilai untuk kategori ini adalah: Blontank Poer (Blogger, Fotografer Budaya, Wartawan), Ollie Salsabella (Blogger, Penulis Buku, Entrepreneur, owner nulisbuku & kutukutubuku), Onno Purbo (Writer, IT Expert, Advisory Board Chairman of ICT Watch) dan Paman Tyo (Blogger, mantan Pemimpin Redaksi sejumlah media Gramedia Group).

Keputusan atas blog terpilih tersebut adalah mutlak dan tidak dapat diganggu-gugat. Tidak ada korespondensi dalam bentuk apapun khusus terkait dengan keputusan atas pemilihan blog tersebut

Hadiah

Bagi pemenang kategori GOLD, masing-masing berhak mendapatkan hadiah sebagai berikut:

1st : satu (1) buah Portable HD + Norton Internet Security 2011 + Voucher XL Rp 200.000
2nd & 3rd : satu (1) buah Laptop Cool Case + Norton Internet Security 2011 + Voucher XL Rp 200.000

Selanjutnya tim Internet Sehat akan mengirimkan email kepada masing-masing pemenang untuk melakukan konfirmasi. Selamat buat para pemenang!

Internet Sehat Blog & Content Award (ISBA) 2011 adalah sebuah penghargaan sepanjang tahun yang diberikan kepada pengelola Blog, Wiki, Forum, Portal dan berbagai jenis layanan konten lainnya, baik perseorangan ataupun berkelompok, yang dengan segenap daya kreatifitasnya telah menuangkan ide, gagasan dan pikirannya dalam bentuk tulisan secara online. Tulisan tersebut tentunya yang harus dapat memberikan ide ataupun mengarahkan pembaca untuk melakukan tindakan yang positif dan bermanfaat, bagi dirinya ataupun masyarakat sekitarnya di Indonesia.

Goal dari program ini adalah untuk men-generate tumbuhnya konten-konten lokal sehingga semakin banyak generasi muda Indonesia yang aktif menulis di blog. ISBA 2011 diinisiasi oleh ICT for Partnership (www.ictwatch.com), didukung oleh XL Axiata (www.xl.co.id), Norton Symantec (www.symantec.com), dan detikINET (www.detikinet.com).

Ingin seperti mereka? Simak cara-caranya di http://isba.ictwatch.com